Dekorasi untuk merayakan hari ulang tahun anak tentunya tidak asal-asalan, Bunda. Karena ulang tahun menjadi momen penting bagi anak untuk mendapat kesan dari pengalaman baru.
Adapun hal yang tak bisa ditinggalkan dari perayaan ulang tahun anak, yakni konsep dekorasi yang menyesuaikan dengan tema. Tak perlu mewah, tapi kesannya tetap meriah.
Salah satu referensi dekorasi ulang tahun anak yang banyak diminati yakni tema Frozen.
Film animasi musikal yang satu ini memang sangat banyak digemari oleh anak-anak sehingga banyak dipakai sebagai tema dalam acara ulang tahun.
Ada beberapa tema Frozen yang bisa dipakai saat ulang tahun anak. Berikut ini penjelasannya.
Tema Frozen yang mengkombinasikan warna langit dan salju cocok dijadikan sebagai salah satu referensi tema untuk merayakan ulang tahun anak.
Kita bisa menggunakan balon-balon dengan ukuran variatif berwarna putih dan biru untuk dijadikan sebagai ilustrasi langit pada bagian atas. Balon-balon ini bisa ditata berbentuk horizontal (mendatar) atau melengkung.
Selanjutnya untuk bagian latar belakang, kita bisa menggunakan kain biru polos atau putih polos. Model kain yang digunakan juga bisa beragam, namun usahakan warnanya tetap cerah.
Latar belakang ini kemudian diberi tulisan nama anak dengan warna huruf yang lebih menonjol. Misal warna pink, kuning, biru tua, merah dan hitam.
Hindari warna huruf yang sama persis dengan warna latar belakan agar tulisan huruf dan angka tidak tenggelam.
Bagian latar belakang lalu ditambahkan dengan aksesori pendukung lainnya yang berkaitan dengan Tema Frozen, seperti kristal-kristal salju, ilustrasi serbuk salju yang bisa dibuat dari styrofoam, dan lain-lain.
Pada bagian latar belakang ini, juga bisa ditambahkan gambar karakter yang berkaitan dengan tema Frozen, seperti tokoh utama, atau tokoh-tokoh pendukung lainnya.
Lalu pada bagian bawah, ditambahkan aksesoris pendukung lainnya yang menyesuaikan dengan tema.
Jika ada meja yang dijadikan sebagai tempat untuk meletakkan kue ulang tahun, usahakan alas yang dipakai menyesuaikan dengan tema.
Tidak harus biru dan putih, warna alas meja yang bisa digunakan harus tetap masuk dengan warna tema, atau juga bisa dikombinasikan.
Adapun aksesoris lainnya yang bisa dipakai di bagian bawah, seperti tumpukan-tumpukan balon, karpet dengan warna lembut, kain yang dimodifikasi dan lain sebagainya.***