BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di Provisni Riau, selang waktu sepekan kedepan mengalami kenaikan cukup signifikan.
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHBun) Provinsi Riau Ferry HC mengungkapkan, untuk TBS usia 10-20 tahun harganya menjadi Rp1.495,33 atau mendekati harga Rp1.500.Â
Padahal dalam sepekan sebelumnya untuk TBS usia yang sama Rp1.464,06. Artinya mengalami kenaikan sekitar Rp31,27 jika dibandingkan dengan harga pekan lalu.
Kenaikan harga TBS sawit di Provinsi Riau ini erat kaitannya dengan menanjaknya harga komoditas minyak sawit mentah atau CPO, dimana dalam beberapa waktu belakangan juga mengalami permintaan yang cukup baik. Bahkan setelah perayaan Diwali di India.
Reuters melaporkan pada Selasa 29 Oktober 2019 pukul 11:12 WIB, harga CPO di bursa derivatif Malaysia berada di RM 2.416/metrik ton. Naik 0,8% dibandingkan akhir pekan lalu. Kemarin, pasar keuangan Malaysia libur karena merayakan Diwali.
Naiknya harga CPO juga dipicu oleh kenaikan harga minyak nabati lainnya. Minyak sawit kontrak pengiriman Januari Dalian diperdagangkan lebih tinggi 0,6%. Sementara minyak kedelai kontrak Dalian juga naik 0,3%.
Berikut ini daftar harga TBS di Provinsi Riau, berlaku dalam sepekan kedepan:
Umur 3th (Rp1.101,14)
Umur 4th (Rp1.193,51)Â
Umur 5th (Rp1.305,21)Â
Umur 6th (Rp1.336,65)Â
Umur 7th (Rp1.388,70)Â
Umur 8th (Rp1.427,11)Â
Umur 9th (Rp1.460,91)
Umur 10th-20th (Rp1.495,33)
Umur 21th (Rp1.431,35)Â
Umur 22th (Rp1.424,10)Â
Umur 23 th (Rp1.418,07)
Umur 24 th (Rp1.357,71)Â
Umur 25 th (Rp1.324,51)
Indeks K: 86,24 %
Harga CPO Rp6.999,23
Harga Kernel Rp3.592,99
(bpc3)