BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Demi menumbuhkan minat baca di kalangan masyarakat, Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Pekanbaru meluncurkan mobil pintar.
Poin keberhasilan sekolah salah satunya jika mampu melibatkan masyarakat, seperti yang diutarakan oleh Nurhafni selaku Kepala Sekolah SMAN 4 Pekanbaru kepada bertuahpos.com, Senin (17/4/2017). Beliau juga mengatakan mobil pintar ini ibarat perpustakaan keliling yang ada untuk masyarakat.
“Mobil pintar ini berisikan berbagai macam jenis buku, silahkan dibaca tanpa dipungut biaya,” ujar Nurhafni.
Baca: Hari Pertama UNBK, Tidak Ada Kendala di SMAN 4 Pekanbaru
Nurhafni menjelaskan, mobil pintar SMAN 4 pekanbaru setiap harinya akan berpindah-pindah tempat di satu titik. Seperti di depan puskesmas ataupun hadir di Car Free Day Pekanbaru.
“Selain menyediakan buku bacaan untuk masyarakat, mobil pintar SMAN 4 Pekanbaru juga menerima buku-buku layak baca yang ingin disumbangkan masyarakat,” tutur Nurhafni. (bpc9)