BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemprov Riau menyediakan anggaran sebanyak Rp 271 miliar untuk pelunasan sisa hutang Stadion Utama di Jalan Naga Sakti, Panam, Pekanbaru, Riau.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Riau, Rahmad Rahim mengatakan, anggaran itu sudah dipersiapkan dan akan segera dibayarkan.
“Selain anggaran untuk pelunasan stadion, kami harap dari Dispora nanti juga ajukan anggaran untuk perawatannya. Supaya ke depan standion ini betul-betul bisa dimanfaatkan sebaik mungkin,” katanya, Selasa (18/04/2017).
Dia menambahkan, Pemprov sudah berencana untuk menjadikan kawasan olahraga ini sebagai pusat destinasi wisata olahraga, untik event skala nasional dan internasional.
Tahap awal tentu saja masalah hutang harus diselesaikan di tahun 2017. Soal pelunasan hutang ini menjadi salah satu program prioritas. Termasuk menjalin kerja sama dengan PSSI agar menggelar even di tempat ini.
Baca: Rp 450 Miliar Sisa Hutang Stadion Utama, Pemprov Minta Tangguhan Pelunasan
Stadion ini pernah mangkrak hingga sekian tahun pasca dilaksanakannya PON 2012 lalu. Mangkraknya Stadion Utama itu karena sejumlah hutang belum dilunasi oleh Pemprov Riau kepada kontraktor.
Seperti diinformasikan sebelumnya, Mahkamah Agung (MA) RI melalui putusan kasasi dengan No: 1203 K/Pdt/2015 tanggal 28 Oktober 2015 telah menetapkan agar Pemprov Riau melunasi sisa utang, untuk pembayaran khususnya infrastruktur pendukung Stadion Utama.
Total utang yang harus dibayar Pemprov Riau sejumlah Rp 271.974.046.222,97. Untuk itu, pada Tahun Anggaran 2017, Pemprov Riau siap melakukan pembayaran. (bpc3)