BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Dapot Sinaga menyarankan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bekerja sama dengan pihak ketiga dalam pembangunan Pasar Cik Puan.
Meski sudah resmi menjadi milik Pemko Pekanbaru, namun Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun memastikan pembangunan Pasar Cik Puan tahun 2023 tidak dilanjutkan.
“Ya, kalau memang Pemko tidak ada anggaran untuk membangun Pasar Cik Puan itu, tidak ada salahnya untuk dipihak ketigakan,” katanya, Kamis 9 Februari 2023.
Dengan kehadiran investor, Komisi II DPRD Pekanbaru menilai tepat untuk membantu Pemko Pekanbaru terus membangun Pasar Cik Puan di tengah kondisi keuangan daerah yang terbatas.
Pembangunan Pasar Cik Puan sudah mandek sejak tahun 2010 lalu, berarti pasar yang terletak di Jalan Tuanku Tambusai ini sudah tidak tersentuh pembangunan selama 13 tahun.
“Dicarikan saja pihak ketiga agar tidak terbengkalai terus-menerus pembangunan Pasar Cik Puan itu,” ujarnya.
Dan jika dilimpahkan ke pihak swasta, politisi PDI Perjuangan ini menegaskan proses lelang harus sesuai dengan aturan yang berlaku dan tidak menimbulkan permasalahan.
“Proses tender itu harus betul-betul. Jangan sampai ada masalah-masalah,” tutupnya.