BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru memastikan bahwa tidak ada kasus kematian akibat Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah tersebut hingga bulan November 2023.
“Alhamdulillah tak ada kasus meninggal akibat DBD,” ucap Kepala Diskes Pekanbaru, dr Zaini Rizaldy, Kamis 30 November 2023.
Meskipun jumlah kasus DBD di Pekanbaru mencapai 257 orang hingga pekan ke-47, Zaini menegaskan bahwa angka ini tidak mengalami kenaikan yang signifikan.
Dibandingkan dengan tahun lalu, terjadi penurunan kasus, dengan hanya 2 kasus pada Minggu ke-47 tahun ini dibandingkan dengan 5 kasus tahun lalu.
“Sampai Desember tahun lalu, terdapat 795 kasus, sementara hingga November tahun ini hanya 257 kasus. Mudah-mudahan selama 1 bulan ke depan tidak ada lagi penambahan. Selisihnya jauh, menunjukkan penurunan dibandingkan tahun lalu,” jelas pria yang akrab disapa dokter Bob ini.
Meskipun situasi menggembirakan, Diskes tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama dengan masuknya musim pancaroba.
Zaini menyampaikan keprihatinan terhadap lingkungan yang dapat menjadi sarang perkembangbiakan nyamuk Aedes aegypti, penyebab DBD, dan penyakit chikungunya.
“Ini yang harus kita waspadai, bagaimana lingkungan di rumah kita dan sekitarnya pastikan tidak menjadi tempat perkembangbiakan sarang nyamuk,” tambahnya.
Zaini menyoroti kunci utama dalam pengendalian DBD, yaitu 3M Plus: Menguras, Mengubur, Menanam, dan Membersihkan tempat penampungan air.
“Harapan kita dengan air yang dibersihkan, air yang berganti, sehingga tak bisa nyamuk bertelur. Jika tak ada jentik, pasti tak ada DBD,” pungkasnya.