BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim menyebutkan bahwa bantuan beasiswa untuk mahasiswa tidak mampu di Riau adalah sebesar Rp 15 Miliar. Bantuan ini diperuntukan bagi mahasiswa tingkat S1 yang tidak mampu, namun berprestasi di tingkat kampus.
Hal ini disampaikan oleh Wan Thamrin Hasyim dalam jawaban kepala daerah mengenai pandangan fraksi di rapat Paripurna DPRD Riau, Kamis (19/10/2017).
“Terkait dengan pemberian bantuan kepada mahasiswa, Pemerintah Riau telah mengalokasikan beasiswa bagi mahasiswa S1 yang tidak mampu namun berprestasi, sebesar Rp 15 miliar,” ujar Wan Thamrin.
Lebih lanjut, menurut Wan Hasyim Thamrin, alokasi bantuan beasiswa sebesar Rp 15 miliar ini, akan dijalankan pada tahun 2018.
Baca:Â Meski Wagubri Telah Datang, Paripurna di DPRD Riau Belum Dimulai
Hingga berita ini diturunkan, rapat paripurna DPRD Riau tentang jawaban kepala daerah mengenai pandangan fraksi masih berlangsung. (cr1)