BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pasca lebaran dan masuknya tahun ajaran baru, pengunjung yang berobat ke RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru membludak.Â
Pasalnya sejak tanggal 3 Juli 2017 sampai hari ini, masyarakat banyak yang berobat di RSUD Arifin Ahmad tersebut.
Dari data sebelum bulan Juli, Kamis (22/6/17) masyarakat yang berobat ada sebanyak 461 orang yang terdiri dari 343 pasien BPJS, 35 pasien Jamkesda dan 83 orang pasien umum. Sedangkan pada hari Senin (03/7/17) terdata masyarakat yang berobat sebanyak 804 orang yang terdiri 641 orang pasien BPJS, 31 orang pasien Jamkesda dan 132 orang pasien umum. Â
Hal ini disampaikan Erdinal selaku Kepala Humas RSUD Arifin Ahmad kepada bertuahpos.com.
“Usai lebaran dikabarkan dari informasi data kami, bahwasanya pasien yang masuk sebelum bulan Juli sudah banyak. Tiap hari mengalami peningkatan, mulai tanggal 3 Juli 2017 sudah bertambah banyak pasien hari itu. Berbagai macam ada yang dari BPJS, Jamkesda dan pasien umum,” ujar, Selasa (11/7/2017). Â
Erdinal juga mengatakan, berdasarkan banyaknya pasien dapat disimpulkan kenaikan pengunjung sebesar 57%. Dan semakin banyak penambahan pasien yang berobat, pelayanan di RSUD Arifin Ahmad tidak ada kendala atau hambatan dalam menangani pasien.Â
“Sejauh ini, Insya Allah tidak ada hambatan dari pelayanan rumah sakit terhadap pasien, kita sudah berikan pelayanan semaksimal mungkin untuk pasien. Karena itu sudah termasuk komitmen kami,” tutup Erdinal. (bpc11)