BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Rencana Dinas Perhubungan (Dishub) yang melarang pengendara roda dua melintas di flyover Pasar Pagi Arengka, Kota Pekanbaru, mendapat beragam komentar dari netizen.
Beberapa netizen yang mayoritas pemilik kendaraan roda dua, mempertanyakan kebijakan larangan melintas di flyover Pasar Pagi Arengka tersebut.
“Kami bayar pajak juga kok pak,” tulis akun instagram @rianicon22o4.
Baca:Â Berikut Ini Data Lengkap Spesifikasi Jembatan Siak IV dan 2 Fly Over di Pekanbaru
“Tolong dipotong pajak kita juga, kan tu bangun pakai uang rakyat yg bayar pajak kalau masalah keselamatan kembali ke orang masing2..mau mati dimana aja bisa,” tulis akun instagram @vie.sweet.
Meski banyak dipertanyakan, namun tidak jarang ada beberapa netizen yang mengerti akan alasan larangan melintasnya pengendara roda dua di flyover Pasar Pagi Arengka.
“Karena flyover simpang 4 Arengka membentu tikungan, shg sangat beresiko terjadinya kecelakaan terutama pada pengendara yg masih remaja/pelajar yg cenderung suka ngebut dan ugal-ugal,” tulis akun instagram @gallery_woodskrip.
Sebelumnya, Yuliarso selaku Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Kota Pekanbaru, melarang sepeda motor melintas di fly over Pasar Pagi Arengka karena faktor keselamatan.
Seperti yang diketahui, dua fly over yang baru dibangun di simpang Mall SKA dan Pasar Pagi Arengka Kota Pekanbaru, diresmikan hari ini oleh Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim, Kamis 14 Februari 2019.
Peresmian dua fly over tersebut juga berbarengan dengan peresmian Jembatan Siak IV yang diberi nama Jembatan Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah. (bpc9)