BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Meninggalkan rumah dalam keadaan kosong, tanpa penghuni pada saat aktivitas mudik lebaran, merupakan salah satu hal yang sering dilakukan oleh para pemudik. Yang pada akhirnya akan menjadi sasaran empuk bagi orang yang berniat buruk untuk membobol dan menjarah barang berharga yang berada di rumah kosong tersebut
Salah satunya adalah rumah Daus, salah seorang warga yang berada di Kecamatan Pujud, Rohil yang di bobol oleh maling pada saat aktivitas mudik lebaran.
Hal ini bermula pada Sabtu (01/7) sekitar pukul 22.00 WIB pada saat Daus dan keluarga baru saja pulang mudik dari Sumbar, saat Daus membuka kamar milik anaknya tampak olehnya ventilasi jendela kamar tersebut dibongkar, akhirnya karena curiga, anaknya langsung mengecek kondisi lemari pakaian dan akhirnya ia menemukan kondisi laci lenari yang sudah dibongkar dan menyadari bahwa ia telah kehilangan cincing mas.
“Ia kehilangan waktu buka kamar, nampak ventilasi kamar sudah dibongkar dan akhirnya hilang barang,” ujarnya
Adapun barang yang hilang sendiri adalah sebuah cincin emas dan sebuah handphone, serta puluhan ekor ikan peliharaan yang memang terdapat di kolam luar rumah Daus. Diperkirakan kerugian sendiri yaitu sekitar empat juta rupiah. (bpc12)