BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Guna mengurangi angka Laka Lantas di wilayah Hukum Polres Siak, melalui peran dan program Promoter Polri dalam rangka memasuki bulan Ramadan tahun 2017, Polres Siak terus sosialisasi yang digalakkan Jajaran Satlantas Polres Siak.
Kali ini Satlantas Polres Siak akan melakukan Kegiatan Ops Patuh Siak 2017 Polres Siak, yang dimulai pada tanggal 09-22 Mei 2017.
Hal ini disampaikan oleh Kapolres Siak AKBP Restika P.Nainggolan Sik. yang didampingi oleh Kasat Lantas Polres Siak, AKP. Anindhita Rizal. SIK.
Baca:Â Jelang Operasi Patuh Siak 2017, Polres Inhil Gencar Sosialisasi
“Jelang memasuki bulan puasa biasanya arus lalu lintas akan semakin ramai dan diharapkan kepada pengguna kendaraan baik roda dua dan roda tiga bisa mematuhi semua peraturan di jalan raya,” ujarnya kepada bertuahpos.com, Senin (08/05/2017).
Kapolres Siak juga mengimbau kepada pengendara agar mempersiapkan diri sendiri saat akan berkendara dan melengkapi surat surat kendaraannya, serta cek kondisi kendaraan sebelum melakukan aktifitas dan bagi pengendara roda dua gunakan Helm SNI serta kontrol laju kendaraan. (bpc13)