BERTUAHPOS.COM, BUKITTINGGI – Lomba marchingband tingkat Sumatera tahun 2016 resmi ditabuh, di Kota Bukittinggi, Rabu (14/12/2016). Puluhan tim marchingband dari berbagai propinsi tetangga Sumatera Barat seperti Riau, Sumut, Jambi, Palembang dan Lampung akan adu kebolehan di Lapangan Wirabraja Kodim 0304 Agam.
Walikota Bukittinggi H. Ramlan Nurmatias, membuka secara resmi lomba marchingband tingkat Sumatera, pada kesempatan itu Walikota meminta agar lomba marchingband ini ditingkatkan ditahun depan.
Hebatnya, Walikota menetapkan agar lomba marchingband ditetapkan setiap tahun pada saat peringatan hari jadi Kota Bukittinggi. “Saya menyambut baik diadakan lomba marchingband ini. Kedepan harus dibuat lebih besar lagi dan bertambah peserta yang ikut. Saya juga minta ini diadakan setiap tahun,” pinta orang nomor wahid di Kota berjuluk Jam Gadan itu.
Ketua Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Bukittinggi, M. Nur Idris menyampaikan terima kasih atas besarnya perhatian Walikota terhadap pelaksanaan lomba marchingband yang diadakan oleh PDBI bersama Disdikpora Bukittinggi. Ia juga menyampaikan bangganya kepada panitia yang sudah memakai penilaian dengan sistem dari Asian Marchingband Comfederation (AMBC) atau Federasi Marchingband Asia.
“Ini kejuraan pertama tingkat Sumatera pertama yang diadakan. Namun sangat luar biasa apalagi sudah memakai sistem pemilaian dari AMBC yang baru pertama dipakai dalam lomba Marchingband di Indonesia,” sebut M. Nur Idris.
Ketua Komisi Hukum dan Pemerintah DPRD Bukittinggi ini berjanji akan meningkatkan pelaksanan lomba marchingband untuk tahun yang akan datang. Ia mengatakan akan mengevaluasi kekurangan dalam pelaksanaan lomba hari ini.
“Lomba ini akan diadakan setiap tahun dan kita akan evaluasi segala kekuranganya. Antara lain informasi acara lomba disampaikan jauh hari sebelum pelaksanaan acara dimulai agar peserta luar Sumbar bisa lebih banyak yang datang,” pintanya berharap.
Untuk kualitas juri pada lomba ini sangat bagus yang didatangkan dari jakarta dan sudah berpengalaman dalam kejuaraan nasional dan internasional sambil menyebut nama juri yang menilai tahun ini.
“Ada enam juri nasional yang dipakai yakni Apri Sugiarto, Sehat Kurniawan, Lukman, Ridwan, Nimom dan Sauwan semua dari PDBI Pusat,” ujar Idris.
Pada pembukaan lomba kuga dimeriahkan oleh penampilan Tim Marchingband Gita Jam Gadang Bukittinggi dan tampilan kontes colour guade dari SD Al-Azhar Bukittinggi yang sangat memukai penonton saat pembukaan lomba.
Penulis: khatik