BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jangan takut untuk melakukan donor darah. Hal ini ditegaskan oleh Faisal Muhammad salah seorang anggota Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Universitas Riau (UR), saat melakukan kegiatan donor darah, Jumat (31/3/2017).
Kali ini Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Universitas Riau (UR) atau yang disingkat KSR PMI UR membuka selebar-lebarnya bagi Anda yang ingin mendonorkan darah, bisa datang langsung tepatnya di sekitar halaman Kampus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (FKIP) UR.
Baca: Wakil Ketua PMI Pekanbaru Apresiasi Donor Darah Fave Hotel
Bagi Anda yang ingin melakukan donor darah, masih bisa hingga pukul 12 siang nanti, atau sebelum salat Jumat. “Kami disini dari pagi pukul delapan pagi. Biasanya kurang lebih sekitar 25 kantong darah berhasil terkumpul, dan ini merupakan kegiatan rutin yang kami adakan setiap bulannya,” ujar Faisal Muhammad.
Penulis: Teguh Asrin