BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru mencatat sebagian wilayah Riau tertutupi kabut. Hanya saja Meski berkabut tidak ada terdeteksi hotspot atau titik panas, Sabtu (24/06/2017).
Seperti yang dikatakan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Slamet Riyadi. “Hotspot Sumatera ada lima titik tersebardi Sumatera Selatan tiga titik, Jambi    dan Bangka Belitung masing-masing satu titik. Sementara Riau tidak ada hotspot,†katanya.Â
Jarak pandang di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru 3 kilometer berkabut. Lalu Rengat 50 meter berkabut, Dumai dan Pelalawan 5 kilometer juga berkabut.
Peluang hujan dengan intensitas ringan bersifat lokal yang dapat disertai petir dan angin kencang dapat terjadi di wilayah Riau bagian Timur seperti Kota Dumai, Siak, Bengkalis, dan  Pelalawan pada pagi hari, sedangkan dihampir seluruh wilayah Riau berpotensi pada dini hari. (bpc2)