BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Garam kasar langka, karena gagal panen. Kelangkaan garam kasar ini berimbas pada pasokan garam di industri pergudangan garam kasar di Pekanbaru.Â
Seperti PT Jago Rawi di Kawasan Pasar Bawah Pekanbaru. 4 gudang garam kosong melompong, yang tersedia hanya garam halus. Pemilik perusahaan itu mengatakan pihaknya menghentikan produksi kemasan garam kasar untuk sementara ini.Â
“Padahal permintaan garam di Kota Pekanbaru sendiri sangat banyak,” kata Tombi, pemilik perusahaan itu, saat ditemui bertuahpos.com, Selasa (1/8/2017).Â
Dia menyebutkan, sejak 2 minggu belakangan tidak lagi ada garam kasar masuk ke gudangnya. Mintranya dari Madura mengatakan bahwa sebagian besar petani garam di wilayah itu gagal panen sehingga membuat pasokan garam untuk di Kota Pekanbaru terputus.Â
 Baca: Garam Langka, BEM Universitas Riau: Pemerintah Arogan!
Tombi menyebutkan, selain pedagang pasar, pengusaha ikan asin juga banyak mengambil garam kasar dari gudangnya. Saat ini pihaknya hanya memproduksi garam kemasan halus untuk dijual ke pasaran.Â
“Biasanya selain pengusaha ikan asin, pengusaha kerupuk juga ambil garam kasar di sini. Tapi sekarang sudah tidak lagi karena garam kasar langka,” tambahnya. (bpc3)Â