BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Para pemimpin redaksi (Pempred) yang terkabung dalam Forum Pemred Riau (FPR) dikukuhkan tokoh pers Riau Rida K Liamsi dan Muslim Kawi. Pengukuhan beserta dialog Managing Riau digelar di lantai 5 Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri (BRK) jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru, Senin (23/10/2017).
Acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Riau yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten bidang II perekonomian dan pembangunan Provinsi Riau.
FPR dibentuk pada tahun 2013 dan tujuannya adalah sebagai wadah forum pemred media massa yang ada di Riau, baik itu media elektronik, cetak, mau pun online.
Hal ini disampaikan oleh Julpen Zuhri saat menyampaikan sambutannya selaku ketua panitia acara pengukuhan FPR.
“Forum Pemred Riau (FPR) ini di bentuk agar dapat menjadi wadah forum bagi seluruh pemred media massa yang ada di Riau,” katanya.
FPR juga dibentuk untuk mengaji berbagi isu terkait berbagai bidang. FPR juga sepakat untuk memerangi berita Hoax (bohong).
“FPR juga melakukan kajian-kajian terkait isu ekonomi, politik, sosial, hukum, dan budaya serta perkembangan pembangunan yang ada di Riau. FPR juga sepakat memerangi berita Hoax,” lanjut Julpen.
Setelah pengukuhan pengurus FPR, agenda selanjutnya adalah dialog yang akan membahas tentang Managing Riau.(mg3)