BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka mengenang dan menghormati jasa para pejuang kemerdekaan, telah berlangsung di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Dharma, Kamis 17 Agustus 2017.Â
Acara apel kehormatan dan renungan suci ini dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Dengan ditemani dua buah obor sebagai penerangan, pembacaan doa untuk arwah para pahlawan terasa sakral dan khidmat.Â
Apel kehormatan dan renungan suci ini dimulai tepat pukul 00.00 WIB, dan dipimpin oleh inspektur upacara Marsekal Pertama (Marsma) TNI Age Wiraksono. Marsma TNI Age Wiraksono sendiri saat ini menjabat sebagai Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
Marsma TNI Age Wiraksono dalam doanya menyebutkan bahwa generasi sekarang akan tetap melanjutkan cita-cita para pahlawan, untuk tetap membangun bangsa dan negara. “Sebanyak 509 pejuang yang dimakamkan di TMP Kusuma Dharma semoga tenang dan diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” ucapnya.
Dalam apel kehormatan dan renungan suci ini, tampak hadir Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rahman, Kapolda Riau, Irjen. Pol. Zulkarnain Adinegara, Komandan Korem 031/Wirabima, Brigjen Abdul Karim serta seluruh unsur-unsur Forkompimda Provinsi Riau. (CR1)