BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Atas prestasi yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau, yang mendapatkan penghargaan Komisis Penanggulangan Aids (KPA) terbagi se Sumatera, mendapatkan apresiasi dari para wakil rakyat yang ada di parlemen.
Ketua Komisi IV H Adrianto, mengungkapkan bahwa prestasi terbaik se Sumatera bukanlah hal yang mudah untuk diraih. Oeh karena itu prestasi yang sudah bagus ini menurutnya harus terus ditingkatkan lagi kedepan.
“Kedepan jangan hanya kita pertahankan saja prestasi ini akan tetapi kita tingkatkan lagi. Kalau saat ini masih mencapai terbaik se Sumatera kedepan kita pasti bisa untuk mendapatkan terbaik se Indonesia,” katanya.
Untuk dapat menekan, perkembangan virus yang belum ditemukan obatnya itu pria yang akbrap disapa H Ateng ini menambahkan, perlu sinergitas dan peranan dari semua pihak. Jika demikian sudah terjalin pengendalian itu akan berjalan lebih maksimal.
“Semua pihak harus ikut berperan serta, baik itu dari pemerintah, organisasi, hingga masyarakat itu sendiri,agar virus tersebut tidak menyebar dan terus bertambah kasusnya di negeri seribu parit ini,” pungkas Politisi Partai Amanat Nasional itu. (adv)