BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jika Anda melalui Jalan SM Amin Ujung, Air Hitam, Payung Sekaki Kota Pekanbaru, maka Anda harus bersiap untuk terjebak dalam kemacetan. Seperti yang terpantau dari kru bertuahpos.com, Rabu (3/5/1017).
Antrian panjang kendaraan tampak di jalan menuju Palas tersebut. Mayoritas ialah kendaraan besar seperti truk-truk dan juga bus. Antrian panjang ini diakibatkan karena sedang dilakukannya perbaikan jalan. Yang mana jalanan SM Amin Ujung dibetonisasi.
Baca:Â Total Jalan Rusak di Provinsi Riau Sebanyak 2,8 Ribu Kilometer
Akibat betonisasi tersebut, jalananpun terpaksa diberlakukan sistem buka tutup. Sistem buka tutup inilah yang menjadi penyebab utama terjadinya antrian kendaraan. Bahkan hingga dua kilometer.
Menurut Ucok salah seorang supir truk, perbaikan jalan berupa betonisasi ini sudah berlangsung lebih kurang tiga bulan belakang. “Terhambat jelas, tapi mau gimana lagi. Ini satu-satu jalur yang dapat dilalui,” ujarnya. (Bpc9)