BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- Senin (17/07/2017), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) catat ada lima hotspot atau titik panas di Sumatera. Satu di antaranya terdeteksi di Provinsi Riau.Â
Seperti yang disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Slamet Riyadi. “Hotspot Sumatera ada lima titik tersebar di Sumatera Selatan dua titik,  Sumatera Utara dua titik, dan Riau satu titik,†katanya, Senin (17/07/2017).
Baca:Â BMKG: Kecil Peluang Riau Diguyur Hujan
Sementara itu peluang hujan ringan tidak merata masih ada. Dapat mengguyur di Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kepulauan Meranti, Siak dan sebagian Bangkinang.
Untuk suhu udara siang hari 23 – 34 derajat celcius dengan kelembaban udara 55 – 98 persen. (bpc2)