BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Manajemen PSPS Riau membenarkan adanya tuntutan 12 mantan pemainnya ke pengadilan negeri beberapa waktu lalu.
Humas dan Media Officer PSPS Riau M Teza Taufik, mengatakan manajemen akan menghormati keputusan mantan pemain yang mendatangi pengadilan guna menuntut pembayaran gaji.
“Manajemen tentu menghormati semua proses yang ada,” ujarnya Minggu 14 April 2019.
Meski mengklaim akan segera membayarkan tunggakan gaji pemain, sayangnya manajemen PSPS secara jujur mengatakan hingga saat ini belum memiliki dana guna melunasinya.
“Manajemen masih berkomitmen pasti akan membayarkan hak tersebut jika nanti ada suntikan dana, karena laporan dari asisten manajer saat ini memang PSPS tidak ada dana untuk tersebut,” pungkasnya.
Seperti yang diketahui, Kamis lalu 11 April 2019, sebanyak 12 mantan pemain PSPS bersama Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) mendatangi Pengadilan Negeri Pekanbaru. Kedatangan ini guna menuntut manajemen PSPS untuk segera melunasi gaji yang belum terbayarkan. Bahkan total tunggakan mencapai Rp498 juta. (bpc9)