BERTUAHPOS.COM (BPC), BUKITTINGGI – Senin (12/12/2016), Jalan Nasional Sumbar-Riau terpantau padat dilintasi kenderaan roda dua dan empat dari arah Bukittinggi menuju Riau, didominasi plat nomor polisi BM. Mengingat, weekend plus libur nasional dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW, sudah berakhir.
Arus balik pada weekend kali ini, memang terlihat ramai jika dibanding dengan weekend sebelumnya. Meski ramai, tetapi arus lalulintas di Jalan Nasional Sumbar-Riau lancar. Namun, pengguna kenderaan roda dua dan empat yang hendak menuju Riau via Limapuluh Kota, hendaknya waspada dengan longsor dan pohon tumbang mengingat kondisi cuaca saat ini ekstrim.
Puncak arus balik pada weekend kali ini, terjadi sejak sore hingga malam Senin, karena pada Selasa (13/12/2016), PNS, pegawai BUMN, BUMD dan swasta lainnya sudah kembali masuk kerja seperti biasa. Sehingga bagi masyarakat yang hendak menuju Riau dan Kepri, menarget harus sampai paling lambat Selasa Pagi.
“Harus sudah sampai di Batam, Senin sore ini. Karena esok (Selasa.Red), sudah harus masuk kerja kembali,” aku salah seorang perantau minang di Batam yang pulang kampung menghabiskan weekend, Yati, Kepada bertuahpos.com, menjelang bertolak menuju Pekanbaru melalu Bandara Sultan Sarif Kasim II, Simpang Tiga, Kota Pekanbaru, Propinsi Riau, Senin (12/12/2016).
Dia mengakui, tidak khawatir telat sampai Pekanbaru, Riau, karena jalan darat Sumbar-Riau saat ini sudah bagus dan lebar, sehingga jarak tempuh Sumbar-Riau lancar dan mudah. Kekhawatiran macet dibeberapa titik sebelumnya kini sudah tidak ada lagi. Namun, kedepan dia berharap agar kondisi jalan Sumbar-Riau terus dibenahi dan diperlebar terutama dititik-titik tikungan dari Lubuak Bangku hingga Pangkalan, Kabupaten Limapuluh Kota.
Penulis: Khatik