BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Senin, (17/08/2015) kemarin, seluruh Jajaran Manajemen dan staf Swiss-Belinn ska & ska Co Ex Pekanbaru melaksanakan Upacara Bendera di depan bangunan ska Convention & Exhibition Centre (Co Ex) Pekanbaru pada pukul 06.45 WIB.
Upacara yang dipimpin langsung oleh General Manager, Anton Rezie, yang juga bertindak sebagai Pembina Upacara, dihadiri sekitar 100 (seratus) peserta, termasuk diantaranya tamu-tamu hotel yang juga ikut serta berpartisipasi.
Bagi ska Co Ex, upacara bendera kali ini merupakan upacara pertama sejak gedung ini berdiri 25 November 2014 lalu. Seluruh rangkaian upacara berjalan dengan baik dan khidmat. Petugas upacara seluruhnya berasal dari jajaran manajemen. Bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Pri Hartono yang merupakan Human Resources Manager. Sedangkan Protokol adalah Retta Simanjuntak, Marketing & Communication Manager. Petugas pembaca Teks Proklamasi oleh Subhan H Sahbana, Executive Assistant Manager. Komandan Pasukan oleh Sehat Maruli Sianturi, Food & Beverage Manager. Pembaca Doa oleh Chef Sanusi. Untuk Tim Pengibar Bendera Sang Merah Putih terdiri atas Retno Ika Puti (Sales & Marketing Manager), Irham Prihadi (Front Office Manager), dan Okto Sandra (Operation Maintenance Manager).
Persiapan upacara bendera tahun ini telah melalui beberapa kali latihan yang matang. Manajemen juga mendatangkan pelatih dari TNI – Angkatan Darat untuk melatih dan mengarahkan semua petugas agar upacara ini memenuhi standar tata upacara bendera yang benar.
Dalam amanat upacara bendera 17 Agustus 2015 ini, Anton Rezie selaku Pembina Upacara menyampaikan sejumlah pesan-pesan penting kepada seluruh peserta upacara. Disampaikan olehnya bahwa tema upacara tahun ini adalah “Ayo Kerjaâ€, Gerakan Nasional “Ayo Kerja†70 Tahun Indonesia Merdeka. Tema ini mengajak kita semua sebagai anak bangsa untuk terus berkerja, saling bergotong royong dan bahu membahu dengan semangat persatuan kesatuan untuk membangun Negara tercinta ini menuju terwujudnya masyarakat Indonesia yang sejahtera dan berkeadilan serta bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Anton Rezie juga menambahkan bahwa pada tanggal 9 Agustus 2015 lalu, kita baru saja merayakan Hari Jadi Provinsi Riau yang ke-58 dan saat ini negeri kita memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70.
“Dua hari penting memiliki persamaan makna yaitu kemerdekaan dan kebebasan. Merdeka dan bebas dari segala bentuk penjajahan bangsa asing, bebas dari keterbelakangan, kemiskinan, dan membangun negeri tanpa campur tangan dari bangsa lain dan saat ini kompetisi bisnis perhotelan di Pekanbaru saat ini semakin ketat sementara situasi ekonomi global sedang lesu,” ujarnya Senin (17/08/2015) kemarin
Anton Rezie berpesan kepada seluruh peserta upacara untuk melakukan efisiensi kerja, tetap kreatif dan program padat karya, bekerja secara profesional dan berakhlak.
Setelah upacara bendera selesai dilaksanakan, Manajemen dan seluruh staf berfoto bersama di lapangan upacara. Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh General Manager dan diberikan kepada Tim Pengibar Bendera Sang Merah Putih.
Acara ditutup dengan sarapan bersama dengan seluruh staf dan undangan dari media cetak serta elektronik. Upacara bendera ini akan menjadi agenda rutin tahunan manajemen dan tahun depan manajemen berencana akan mengundang kolega atau rekan bisnis, jajaran manajemen Mall ska, serta masyarakat umum terutama yang berasal dari lingkungan sekitar wilayah operasional.
Tidak ketinggalan sejumlah perlombaan juga akan digelar nantinya dan suasana akan semakin semarak karena proyek pembangunan Swiss-Belhotel ska Pekanbaru di tahun depan telah rampung. (nova/ rilis)