BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Perkembangan teknologi informasi sebaiknya dimanfaatkan untuk menata keuangan agar kehidupan di hari tua lebih baik. Generasi milineial juga harus tahu, bahwa nilai rupiah semakin tergerus akibat inflasi. Solusianya apa? Investasi.
Inilah salah satu alasan mengapa Bursa Efek Indonesia (BEI) Riau menggelar seminar nasional Investasi Festival (Investival). Seminar dengan mengangkat tema; Milenial Cinta Investasi (MICIN) ini menghadirkan pemateri Kepala BEI Provinsi Riau Emon Sulaeman, Kepala Bagian Pengembangan Kebijakan Pasar Modal Syariah OJK Kantor Pusat Arif Machfoed, serta dari pihak sekuritas.
“Ada 7 universitas di Riau yang terlibat dalam acara ini. Paling jauh dari Universitas Pasir Pengaraian Rohul. Pada kegiatan ini kami dari BEI berusahan mengedepankan pasae modal syariah kepada generasi milenial, karena kami melihat mereka adalah Investor potensial,” ujar Emon dalam konfrensi pers di Pekanbaru, Rabu, 30 Oktober 2019.
Emon mengatakan Investival sudah berjalan selama 4 tahun dan diyakini mempu mengaet cukup banyak para investor milenial. Dalam kegiatan kali ini setidaknya ada 800 peserta yang terdiri dari para dosen, akademisi dan mahasiswa. Ditergetkan 50%-nya menjadi investor baru.
“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka bulan inklusi keuangan Indonesia, kami menyusul untuk kegiatan-kegiatan generasi milenial lainnya. Dan masih dalam bulan ini kemungkinan IJK lain juga ada menggelar kegiatan lainnya,” sebut Emon. (bpc3)