BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Mal Ska Pekanbaru bersama Bono Community hadir perdana di awal tahun menggelar Mal Ska Wedding Expo yang akan berlangsung selama 5 hari terhitung 12-16 Februari 2020 bertempat Atrium Kampar Mal Ska Pekanbaru.
Mengusung tema “Ekosistem Bridal di Pekanbaru”, acara ini diikuti lebih dari 20 vendor-vendor terbaik yang berhubungan dengan kebutuhan pernikahan seperti bridal, groom suit, catering, florist, hotel, fotografer yang ada di Pekanbaru.
Akmal selaku marketing Mal Ska mengatakan, event ini merupakan kegiatan tahunan yang di adakan Mal Ska Pekanbaru. “Ini acara tahunan, kenapa di awal tahun kita mengadakan karena di bulan maret kedepan, bahkan setelah hari raya biasanya banyak masyarakat yang akan melaksanakan pernikahan,” ungkapnya dalam jumpa pers disalah satu hotel yang ada di Pekanbaru, kemarin Senin (10/02/2020).
Ditempat yang sama, M Ikhsan selaku founder Bono Community mengatakan bahwa wedding expo awal tahun 2020 ini memudahkan calon pengantin untuk mencari ketersediaan hotel, bridal, wedding planner, catering, souvenir, hingga paket bulan madu yang sesuai dengan waktu dan biaya yang mereka inginkan.
“Para pengunjung bisa berkonsultasi langsung dengan para vendor pilihan untuk mendapatkan informasi serta masukan terkait tema acara yang paling tepat untuk mereka,” kata M Ikhsan.
Selain vendor-vendor pernikahan, sambung M. Ikhsan, turut hadir berbagai jasa persiapan pernikahan bagi calon pengantin, seperti klinik kecantikan yang dapat menjadi solusi bagi calon pengantin yang ingin tampil maksimal di hari istimewanya nanti.
“Dalam Mal Ska Wedding Expo nanti, tidak hanya dapat melihat pameran vendor akan tetapi juga dapat mengikuti berbagai rangkaian acara seperti make-up competition, fashion designer show, weddong music perfomance, wedding culture activity hingga flashmob weddong dance,” sebutnya.
Untuk melengkapi kemeriahan Mal Ska Wedding Expo, kata M Ikhsan, akan ada special perfomance Azmi Alkatiri dan akan ada pengundian doorprize di akhir acara. “Untuk doorprizenya sendiri akan sangat bermanfaat bagi para calon pengantin, seperti cincin kawin, honeymoon, free foto prewed dan cashback senilai Rp 2.000.000 dari merapi project,” tutupnya.(bpc7)