BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — BMKG Stasiun Pekanbaru memperkirakan Pekanbaru berpotensi akan diguyur hujan kembali pada siang ke sore nanti, Minggu, 26 Juli 2020.
Forecaster On Duty BMKG Stasiun Pekanbaru Putri Santy Siregar menjelaskan, secara umum kondisi cuaca pada siang ke sore hari cerah berawan hingga berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.
“Hujan diperkirakan akan terjadi terjadi di sebagian wilayah Siak, Kampar, Pelalawan, Kota Pekanbaru, Indragiri Hilir dan Kepulauan Meranti,” jelasnya.
Dia menambahkan, pada malam hari kondisi cuaca berawan. Potensi hujan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kampar, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kota Dumai, dan Bengkalis. Sedangkan pada dini hari nanti, potensi hujan dengan intensitas ringan terjadi di sebagian wilayah Kuantan Singingi dan Kampar.
BMKG Stasiun Pekanbaru juga mengeluarkan peringatan dini, waspada terhadap potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi di sebagian wilayah Rokan Hulu dan Kampar pada sore atau malam hari. (bpc2)