BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIR) siang nanti, Senin 10 September 2018, dikabarkan akan melakukan aksi unjuk rasa besar-besaran di Kota Pekanbaru.
Aksi tersebut rencananya akan dilakukan disebutkan titik di Kota Pekanbaru. Menteri Hukum dan HAM Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UIR, Zamroni mengatakan bahwa aksi awalnya akan dilakukan di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau.Â
Selanjutnya, titik lain yang juga akan dijadikan fokus aksi mahasiswa adalah di depan Gedung Bank Indonesia (BI) Riau, yang juga terletak di Jalan Jenderal Sudirman Kota Pekanbaru.Â
“Aksi kita hari ini, pertama kita akan turun di depan DPRD Riau. Kita berhenti di Taman Budaya kemudian jalan menuju DPRD Riau. Setelah dari DPRD Riau, kita akan berpindah ke depan BI,” jelasnya.Â
Zamroni mengatakan bahwa aksi tersebut akan dilakukan mulai pukul 13.00 WIB, siang nanti. “Kita nulai jam 1 siang,” ujarnya.Â
Seperti diberitakan sebelumnya, terdapat sejumlah tuntutan yang akan disampaikan oleh mahasiswa dalam aksi yang akan dilakukan siang ini. Diantaranya adalah terkait melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar, kasus korupsi proyek PLTU Riau 1 serta sejumlah permasalahan yang sedang dihadapi Indonesia, khususnya Riau saat ini. (bpc11)