BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Jorge Lorenzo akhirnya mampu meraih kemenangan perdananya bersama tim Ducati. Ini setelah Lorenzo berhasil memenangi race MotoGP Mugello Italia, Minggu 3 Juni 2018.
Hebatnya, kemenangan pebalap asal Spanyol ini didapatkannya dengan mudah. Memulai start dari posisi dua, Lorenzo langsung menyalip ke posisi terdepan yang sebelumnya dipegang oleh mantan rivalnya di Yamaha, Valentino Rossi.
Sejak memimpin dari lap pertama, Lorenzo pun berhasil mempertahankan posisinya hingga menyentuh garis finish pertama. Lorenzo berada di depan rekan setimnya Andrea Dovizioso yang finish di posisi kedua, dan Valentino Rossi yang hanya mampu finish di posisi ketiga.
Bagi Lorenzo, kemenangan perdananya bersama Ducati tersebut merupakan sebuah hasil kesabaran yang sangat-sangat ditunggunya. Ya, butuh 24 race bagi pebalap berjuluk Por Fuera tersebut untuk meraih kemenangan perdananya bersama Ducati.
Sementara jalannya race MotoGP Mugello sendiri berlangsung cukup menarik, diluar menotonnya kemenangan yang didapat Lorenzo.
Beberapa insiden kecelakaan terjadi. Bahkan beberapa pebalap tidak bisa menyelesaikan balapan. Diantaranya Karel Abraham (Angel Nieto), Dani Pedrosa (Repsol Honda), Aleix Espargaro (Aprilia Gresini,) Scott Redding (Aprilia), Jack Miller (Pramac Racing) dan Thomas Luthi (Marc VDS).
Selain itu, insiden jatuhnya pimpinan klasemen sementara Marq Marquez di awal race juga menjadi bumbu dalam MotoGP Mugello tersebut.
Dengan hasil ini, Lorenzo memperbaiki peringkatnya di klasemen sementara MotoGP 2018. Lorenzo kini berada di peringkat 10 dengan 41 poin. Sedangkan posisi puncak masih dipimpin oleh Marq Marquez dengan 95 poin, dan Valentino Rossi di peringkat dua sementara dengan 72 poin. (bpc9)