BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau Ikhwan Ridwan mengungkapkan rencana seleksi terbuka dan mutasi pejabat eselon II di Pemprov Riau akan dilaksanakan setelah posisi Sekdaprov Riau defenitif dipilih.
“Belum lagi. Nanti setelah Sekdaprov Riau defenitif ditunjuk barulah rencana seleksi akan dibuka,” ujar Ikhwan Ridwan kepada bertuahpos.com, Senin, 7 Oktober 2019.
Baca :Â 4 Kadis yang Pensiun di 2020, Berikut Nama dan Jabatannya
Berdasarkan hasil komunikasi terakhir dengan Gubernur Riau Syamsuar, Ikhwa mengungkapkan bahwa pimpinannya ingin Sekdaprov Riau masuk sebagai salah satu tim penguji. Dengan demikian Ikhwan menyebut hingga kini belum diputuskan kapan waktu pastinya.Â
“Iya, tunggulah. Semuanyakan masih berproses. Tahapannya sudah pasti akan dievaluasi menyeluruh terhadap kinerja pejabat eselon II baru dilakukan seleksi terbuka,” ungkapnya.
Sebelumnya, Gubernur Riau Syamsuar menyatakan bahsa 3 nama untuk calon Sekdaprov Riau definitif akan berposes di KASN. Setelah itu barulah diserahkan ke Mendagri lalu diputuskan 1 nama oleh Presiden.Â
Syamsuar tidak bisa memastikan apakah proses itu akan berlangsung cepat atau lama. Sebab menurut dia, penentuan 1 nama untuk posisi Sekdaprov Riau definitif merupakan hak Presiden.Â
Jika merujuk pada prosedur ini, maka dipastikan seleksi terbuka untuk pejabat eselon II setingkat kepala dinas masih cukup lama karena menunggu penunjukan Sekdaprov Riau definitif selesai. (bpc3)Â