BERTUAHPOS.COM — Angka realisasi penyaluran kredit perbankan di Provinsi Riau, hingga Mei 2024, tercatat tumbuh hingga 9,08% secara tahunan dengan total sebesar Rp96,21 triliun, menurut data yang dikeluarkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Riau.
“Pada periode Mei 2024 penyaluran kredit perbankan di Riau mencapai Rp121 triliun, meningkat 9,08% dari tahun sebelumnya,” kata Kepala OJK Riau Triyoga Laksito di Pekanbaru.
Angka pertumbuhan penyaluran kredit perbankan di Riau juga dapat dilihat dari pergerakan grafik 5 tahun terakhir.
Tahun 2019, realisasinya mencapai Rp70,65 triliun tumbuh sebesar 6,59%. Tahun 2023, angka ini meningkat menjadi Rp93,52 triliun dengan pertumbuhan tahunan sebesar 8,50%.
Sementara itu, untuk Non Performing Loan (NPL), kata Triyoga, OJK menilai masih berada di kondisi terjaga. Hingga Mei 2024, posisi NPL berada di angka 2,69%.
“Angka ini sedikit turun dibandingkan dengan tahun 2019 yang berada di level 2,73%, dan pada tahun 2023 yang mencapai 2,28%,” tuturnya.***