BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Sebanyak 15 peserta terpilih Lomba Esai Program Inkubator Literasi Pustaka Nasional (ILPN) Tingkat Provinsi Riau Tahun 2023, mengikuti Workshop Penulisan Esai yang digelar secara daring dan luring oleh Komunitas literasi Salmah Creative Writing (SCW) bersama Perpusnas Press dan didukung oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau dan Balai Bahasa Provinsi Riau, Senin, 24 Juli 2023 di gedung Ismail Suko Perpustakaan Wilayah Soeman Hs. Sementara untuk pembicara diisi oleh Bambang Kariyawan Ys.
Kepala Dipersip Riau, Mimi Yuliani Nazir yang membuka acara workshop memberikan apresiasi kepada SCW sebagai host lokal yang telah menggelar kegiatan ini dan juga peserta terpilih ILPN 2023 serta peserta Duta Baca Indonesia (DBI) yang juga hadir dalam kegiatan tersebut. “Dengan adanya kegiatan ini tentu akan lebih memotivasi kita untuk menyelesaikan PR kita dari Perpusnas dalam menulis esai ini.” ujarnya.
Mimi mengatakan kalau menulis bukanlah bakat tetapi merupakan suatu keterampilan. Menulis ini pun seninya berbeda, seperti halnya menulis surat dalam hal birokrasi tentu akan berbeda dengan kita menulis esai. “Harapan saya dengan kegiatan workshop ini bisa menjadi wadah kita untuk termotivasi dalam lebih giat lagi dalam menulis,” harapnya.
Sementara itu, Founder SCW, Siti Salmah, menjelaskan kalau kegiatan ini merupakan rangkaian dari Program ILPN 2023, karena selain ada lomba penulisan esai, 15 peserta terpilih harus mengikuti workshop yang diadakan panitia.
“Jadi kegiatan ini sudah kita mulai sejak Mei 2023 lalu, hari ini kita menggelar kegiatan workshop, beberapa hari kedepan kita akan mengumumkan peserta terbaik dan juga hasil dari program ini akan kita bukukan,” ujarnya.
ILPN menurutnya adalah program yang sangat baik dalam upaya mendorong minat membaca dna juga menulis di Riau khususnya, lewat kegiatan ini diharapkan semakin banyak lahirnya penulis-penulis baru khususnya untuk penulisan esai.
“Harapkan kami, karena ini inkubator, jadi semata-mata bukan soal siapa juaranya tapi lebih pada apa yang nanti dilakukan setelah kegiatan ini berakhir, kami tentu saja berharap peserta akan akan semakin memahami dan handal dalam menulis esai dan karya-karya mereka akan berseliweran di media massa baik lokal maupun nasional,” harapnya.
Terakhir, Siti Salmah menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, terutama Perpusnas Press yang telah memprakarsai hadirnya program ILPN ini.***