BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tengah mencari dana sebesar 600 juta dollar atau Rp8,5 triliun untuk bantu Afghanistan.
Dikutip dari reuters, masih berdasarkan laporan PBB, bahkan sebelum Taliban mengambil-alih Kabul, sudah ada 18 juta orang yang kelaparan di Afghanistan.
Jumlah itu akan meningkat seiring dengan kekeringan dan krisis yang terjadi di Afghanistan.
Bantuan negara barat yang selama ini menjadi tumpuan Afghanistan kini telah terhenti. Hal itu membuat PBB semakin terbebani.
Meski demikian, PBB kini juga mengaku kekurangan uang. Bahkan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, Antonio Guterres mengatakan pihaknya bahkan hampir tak bisa membayar gaji pegawainya sendiri.
“Saat ini, kami bahkan tak bisa membayarkan gaji pegawai kami sendiri,” kata Guterres. (bpc4)