BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dalam sebuah hadist, Rasulullah SAW pernah bersabda “Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai Allah Azza wa Jalla daripada mukmin yang lemah, dan pada keduanya ada kebaikan.” (HR Ahmad, Ibnu Majah, dan Nasa’i).
Jika diperhatikan sejarahnya, hampir semua sahabat Rasulullah adalah orang-orang kuat. Kuat dalam segi keimanan, dan juga kuat di segi fisik maupun kekayaan.
Sebut saja Umar Bin Khattab. Tiada seorangpun yang berani menghadapi Umar secara berhadap-hadapan. Lihat juga Khalid Bin Walid, seorang Panglima yang membuat musuh-musuh Islam gentar.
Namun, kondisinya berbeda dengan saat ini. Umat muslim banyak, namun tak mempunyai kekuatan.
“Bahkan, ada umat muslim yang terusir, karena dikelilingi oleh non-muslim. Saudara kita di Rohingya, mereka terusir, karena minoritas diantara yang lain. Belum lagi kasus yang sama di berbagai tenpat lainnya,” kata Khatib Jumat di Masjid Nurul Iman Al Khairat, Jalan Nenas Pekanbaru, Jumat 19 April 2019.
Salah satu cara membuat umat Islam yang kuat, lanjut sang khatib, adalah dengan pendidikan. Maka, kirim dan berilah generasi muda Islam untuk menimba ilmu pengetahuan, dan tidak meninggalkan akhiratnya.
“Maka, umat Islam dan generasi muda Islam akan menjadi kuat,” pungkasnya. (bpc2)