BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Partai politik harus mengeluarkan biaya miliaran rupiah untuk membiayai saksi TPS. Setidaknya, ada dua saksi yang disiapkan partai untuk satu TPS.
Biaya saksi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang mahal ini diakui oleh partai politik di Riau, seperti Demokrat, Gerindra, dan PKS.
Ketua DPD Demokrat Riau, Asri Auzar mengungkapkan jika pihaknya akan menerjunkan dua saksi untuk setiap TPS. Dengan jumlah TPS di Riau yang mencapai 17 ribu lebih, maka akan ada 34 ribu saksi.
“Untuk biayanya, dikali saja Rp200 ribu per saksi,” kata Asri kepada bertuahpos.com, Kamis 11 April 2019.
Jika dihitung, dengan 17 ribu TPS, dua saksi dan dikali Rp200 ribu, maka partai Demokrat Riau setidaknya harus menyiapkan Rp6,8 miliar, baru untuk saksi.
Hal senada juga diungkapkan Sekretaris Gerindra Riau, Hardianto. Gerindra Riau, menurut Hardianto, juga menurunkan 2 orang saksi untuk TPS. Saksi ini kemudian akan ditempatkan di TPS-TPS potensi suara Gerindra. Hanya saja, Hardianto menolak mengungkapkan jumlah yang harus dikeluarkan Gerindra untuk saksi TPS tersebut.
“Itu konsekuensi Gerindra selaku kontestan politik,” kata Hardianto. Namun, dengan dua saksi per TPS, besaran dana yang dikeluarkan Gerindra Riau tidak akan jauh berbeda dengan Demokrat.
Petinggi PKS Riau, Mansyur juga mengaminkan hal tersebut. Menurut Mansyur, untuk operasional dan biaya saksi, pihaknya harus mengeluarkan Rp15 miliar pada Pemilu 2019 ini. (bpc2)