BERTUAHPOS.COM, SOLOK – Diwarnai aksi kericuhan, acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto dari Suku Tanjung Sumpadang Nagari Singkarak, Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, tetap berlangsung, Senin 25 Februari 2019.
Puluhan petugas gabungan polisi dari Polsek Singkarak dan Koramil Singkarak, sempat dibuat kerepotan, menenangkan suasana ricuh di lokasi acara Batagak Gala di halaman pekarangan rumah pribadi Adriono Dt Rajo Mangkuto di Jorong Kubang Gajah, Nagari Singkarak itu.Â
Nyaris terjadi bentrokan antara dua kubu masa yang mendukung jalanya acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto itu, dengan kelompok masa yang anti dan menentang jalannya acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto.
Untungnya, Kapolsek Singkarak Iptu Ahmad Ramadhan, SH dan puluhan personel Polsek setempat dibantu puluhan anggota Koramil Singkarak, berhasil menenangkan kedua kelompok masa yang nyaris bentrok di sekitar lokasi acara Batagak Gala tersebut.Â
Sementara personel Dishub Kabupaten Solok, ikut sibuk mengatur arus lalu lintas yang sempat tersendat dan mengalami kemacetan beberapa saat di ruas jalan Singkarak – Ombilin – Padang Panjang persis di depan pagar rumah Adriono Dtk Rajo Mangkuto itu.Â
Tokoh kaum dari kedua kubu yang bersebrangan dalam hal Batagak Gala Dtk Rajo Mangkuto itu, juga ikut menenangkan kelompok masanya masing-masing. Sehingga aksi bentrokan antar kedua kelompok masa yang menentang dan mendukung acara Batagak Gala berhasil diredam dan tidak terjadi.Â
Kendati sejumlah kursi di bawah tenda lokasi acara, banyak yang berserakan dan sejumlah piring sambal di atas meja hidangan untuk tamu yang datang menghadiri acara Batagak Gala Adriono Dtk Rajo Mangkuto itu, juga banyak yang tumpah berserakan di atas lantai.Â
Sementara di pagar luar rumah pribadi Adriono Dt Rajo Mangkuto, dipasang sejumlah spanduk dari kertas karton, oleh kelompok masa penentang acara Batagak Gala Dtk Rajo Mangkuto itu. Yang isinya mengecam dan menolak rencana jalanya acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto oleh Pengurus KAN Singkarak yang akan dilangsungkan di dalam rumah Adriono Dtk Rajo Mangkuto itu.
Berbeda dengan suasana di halaman pekarangan rumah atau di bawah tenda acara yang hiruk pikuk, di dalam rumah acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto tetap dilangsungkan sesuai jadwal acara semula.Â
Dengan memakai baju seorang Datuak berwarna hitam-hitam memakai topi Saluak Datuak, Adriono Dt Rajo Mangkuto dikukuhkan oleh pengurus KAN Singkarak, dengan cara diambil sumpahnya sebagai orang yang bergelar Dtk Rajo Mangkuto.
Acara pengukuhan Adriono Dt Rajo Mangkuto itu, dipimpin langsung oleh Ketua KAN Singkarak Asril Mahyudin Dt Majo Indo, didampingi Sekretaris KAN dan Pengurus KAN Singkarak. Acara sakral Batagak Gala Adriono Dtk Rajo Mangkuto Suku Tanjung Sumpadang itu, juga dihadiri oleh Wali Nagari Singkarak H Arman dan tokoh masyarakat setempat serta undangan lainya. Termasuk Ketua Bidang Sako dan Pusako KAN Singkarak H Epyardi Asda Dt Sutan Majo Lelo.Â
Syafriadi dan kawan-kawan dari kelompok masa yang menentang acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto itu kepada bertuahpos.com mengatakan, bahwa Batagak Gala tersebut tidak sah dan harus dibatalkan karena masih belum sepakat dari Kaum keluarga Suku Tanjung Supadang Singkarak.Â
Sementara itu senada dengan Ketua KAN Singkarak Asril Mahyudin Dt Majo Indo, Ketua Bidang Sako dan Pusako KAN Singkarak H Epiyardi Asda Dtk Sutan Majo Lelo menyebutkan, bahwa Batagak Gala Adriono Dt Mangkuto Rajo itu sudah sah dan sudah sesuai dengan ketentuan adat KAN Singkarak.
Sedangkan menyangkut masalah penyegelan pintu masuk Balai Balai Adat KAN Singkarak sebelum acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto itu, Ketua KAN Singkarak Asril Mahyudin Dt Majo Indo mengatakan, masalah itu tidak ada hubunganya dengan acara Batagak Gala Adriono Dt Rajo Mangkuto itu. (cr3)