BERTUAHPOS.COM, SOLOK – Innalilahi wainailaihi rojiun. Keluarga Besar Wakil Bupati Solok, H Yulfadri Nurdin dan masyarakat daerah penghasil beras ternama itu, berduka. Pasalnya, Ibunda tercinta Yulfadri Nurdin bernama Bunda Syariah Jamil, meninggal dunia di Jakarta, dalam usia 89 Tahun.
Almarhumah Bunda Syariah Jamil yang lahir di Kota Padang 9 Juli 1930 itu, meninggal dunia pada Sabtu 19 Januari 2019 malam, sekitar pukul 20.19 wib, di RS Permata Pamulang Jakarta Selatan, akibat sakit yang dideritanya.Â
Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, Almarhumah sempat dirawat beberapa hari di rumah sakit itu, namun takdir berkata lain. Almarhumah berpulang kehadirat Ilahi Rabbi Sang Maha Pencipta dengan tenang.Â
Kabar duka meninggalnya Ibunda Wakil Bupati Solok itu, langsung tersebar dilingkungan pejabat dan pegawai Pemkab Solok dan masyarakat setempat. Baik melalui sambungan telepon, di akun media sosial grup Watsapp, Instagram dan juga Facebook.Â
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Solok Aswirman, mewakili Bupati Gusmal yang sedang pergi melaksanakan ibadah Umrah ke tanah suci mengatakan, atas nama Pemerintah daerah mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Ibunda dari Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin.Â
Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin yang dihubungi media ini melalui sambungan telepon, Sabtu 19 Januari 2019 malam mengatakan, Almarhumah Ibundanya tercinta Syariah Jamil merupakan sosok seorang Ibu yang selalu menjadi panutan oleh seluruh anggota keluarganya.Â
“Beliau adalah seorang Ibu yang baik yang sangat sayang kepada anak dan cucu dan beliau juga sebagai teman curhat yang baik pula bagi seluruh keluarga” tutur Yulfadri Nurdin, dengan nada suara bergetar menahan keharuanya.Â
Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin sendiri, merupakan anak ke 4 dari Sembilan bersaudara. Setelah disemayamkan dirumah duka, jenazah Almarhumah Bunda Syariah Jamil selanjutnya dimakamkan di pandam pekuburan keluarga di Pamulang II Jakarta Selatan, pada Minggu 20 Januari 2019. (bpc15)Â