BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Perwakilan dari Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) dan perusahaan e-commerce BukaLapak menggelar pertemuan terbuka dengan Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, Rabu, 12 September 2018 di Kantor Gubernur Riau.
Melobi dan mendekatkan diri dengan 34 Gubernur se-Indonesia, dianggap strategi jitu dalam upaya keterlibatan Perusahaan e-commerce ini, ikut andil dalam stimulasi menaikkan kelas UKM.
“Dengan semangat kolaborasi dan gotong royong, kami ingin ambil bagian dalam ekspedisi ini. Hari ini kami berkunjung ke sini untuk menemui Gubernur Riau,” kata Fajrin Rasyid, Co-Founder and President BukaLapak.
Dia mengatakan, dukungan pemerintah terhadap infrastruktur dan teknologi digital dan penerapan roadmap ekonomi digital sangat membantu menaikkan kelas UKM. Internet sudah disadari menjadi pondasi kuat dalam dunia perekonomian bahkan menjadi basic bagi pertumbuhan ekonomi skala kecil.
“Upaya kolaborasi di Riau disambut baik oleh Pemprov Riau,” sambungnya. “Kami melihat UKM di Riau perlu dibantu secara gotong royong. Mungkin apa yang sudah dilakukan pemerintah melalui programnya masih membutuhkan bantuan dan kami mengambil peluang itu,” sambungnya.
Di Riau saat ini ada sekitar 3.000 pelapak yang sudah bergabung dengan e-commerce ini dan sudah terbentuk komunitas untuk mewadahi itu. Tujuannya agar UMK di Riau go digital. Di tengah kompetisi yang semakin kuat.
Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dalam kesempatan audiensi itu lebih banyak menjelaskan tentang gambaran umum Riau dari sisi geografis dan potensi alam. Termasuk menjelaskan secara umum tentang kondisi UKM. “Memang Provinsi Riau ini banyak yang enggak tahu,” sambungnya.
Ketua Tim Ekspedisi APPSI, Agus Firdaus, menjelaskan ekspedisi ini akan dilaksanakan selama 5 bulan menggunakan jalur darat dengan jumlah peserta sebanyak 7 orang dengan 2 mobil. Riau merupakan provinsi ketiga yang dijajaki oleh tim ekspedisi setelah Aceh dan Medan. Setelah ini mereka akan bertolak ke Kepri. (bpc3)Â