BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU -Â Hingga saat ini belum ada camat di 12 kecamatan Kota Pekanbaru yang berani memasang spanduk ‘Selamat Datang di Daerah Zero Narkoba’.
Hal ini disampaikan Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Pekanbaru dalam hal ini Dokter Spesialis Rehabilitasi, dr H Corrie EPCHt, Kamis 19 April 2018.
Dokter Corrie menyampaikan, sebenarnya BNNK Pekanbaru pernah menchallenge atau menantang seluruh camat yang ada di Pekanbaru untuk memasang spanduk tersebut.
“Ketika kita mengadakan P4GN yang kita undang 12 kecamatan, dalam pelaksanaan itu camatnya nanya apa yang kira-kira bisa kita buat? Kami menantang hal tersebut, yakni pemasangan spanduk Selamat Datang di Daerah Zero Narkoba dan alhamdulillah belum ada yang berani,” tuturnya.
Menurut Dokter Corrie, pemasangan spanduk ‘Selamat Datang di Daerah Zero Narkoba’ ini bisa menjadi titik balek upaya pencegahan narkoba di setiap kecamatan.
“Memang kecamatan di Pekanbaru tidak akan ada yang berani, tapi kalau ada yang berani ini titik balek daya upaya dia (camat, red) memerangi narkoba di kecamatan yang dia pimpin,” tegasnya.
Dokter Corrie menambahkan, menurutnya pemasangan spanduk ‘Selamat Datang di Daerah Zero Narkoba’ juga bisa menjadi perhatian pusat suatu saat, bahkan presiden RI Joko Widodo.
“Suatu saat pasti di dengar pusat, biasanya pusat langsung turun melihatnya. Memang spanduk tersebut berlaku detik itu saja, tapi gebyarnya sampai ke pusat. Walaupun kenyataannya banyak bandar disitu,” pungkasnya. (bpc9)