BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – DPRD Riau mengungkapkan selama ini program Corparate Social Responsibility (CSR) dari Chevron banyak dialihkan ke Jakarta ketimbang di Riau sendiri. Padahal Riau sebagai salah satu penghasil minyak terbesarnya.
“Sejauh ini masyarakat sekitar Chevron yang berada di rumbai saja belum menikmati progran CSR Chevron. Terutama air besih dan listrik masih krisis di sana,” ungkap ketua Komisi C DPRD Riau Azis Zainal, kepada bertuahpos.com, Rabu (23/7/2014)
Hal itu terungkap kata Azis, Â ketika Pihak DPRD Riau khususnya Komisi C melakukan pertemuan dan tinjauan terhadap kawasan Chevron seminggu lalu. Disebutkannya, selama ini banyak program CSR yang diarahkan untuk pembangunan orang-orang yang ada di Jakarta.
Hasil pertemuan itu, Chevron membuat suatu komitmen internal untuk lebih memperhatikan masyarakat sekitarnya.
“Itu janji mereka (Chevron, red) ke kita komisi C. Â Itu langsung vice presidennya yang ngomong,” ungkapnya.
DPRD lanjut dia, Â tidak mau lagi ke depannya CSR Chevron di berikan kepada orang-orang di Jakarta. Kedepan Chevron harus merubah pola pikirnya bagaimana yang diutamakan agar memperbaiki kondisi masyarakat yang ada di sekitar Chevron itu sendiri.
“Kita tidak melihat sukunya apapun, tapi masyarakat yang ada di Riau yang tinggal di pinggiran Chevron harus diperhatikan,” tandasnya.(syawal)