BERTAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Aksi demo yang dilakukan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Riau akhir bulan lalu, yakni Sabtu (28/10) di bundaran Mall SKA Pekanbaru, meningalkan bekas.
Pantauan kru bertuahpos.com, hingga saat ini terlihat sebuah boneka berbentuk pocong tergantung di patung Tugu Selamat Datang. “Kalau demo itu sih sah-sah saja, tapi jangan merusak gitu. Seandainya nanti ada tamu dari luar kota yang datang kan ganjil terlhiatnya. Mereka bisa langsung berfikir negatif dengan adanya hal tersebut,” kata Firman, salah seorang pengendara yang melintas di area tersebut kepada kru bertuahpos.com, Jum’at (3/11/2017).
Baca:Â Demo, Mahasiswa Lakukan Teatrikal di Simpang Mall SKA
Demo, Bundaran Mall SKA Sempat Macet
Senada dengan Firman, Heri pengendara yang antri saat rambu lampu merah menyala di simpang itu pun menyayangkan hal tersebut. “Apa salahnya di tanggalkan, emang gak ada yang peduli ya? Yang demo pun tidak bertangung jawab. Saya juga pernah ikut aksi demo waktu kuliah dulu, tapi kami bertangung jawab, tidak merusak seperti itu,” ucapnya.
Sebelumnya, aksi demo yang dilakukan mahasiswa 28 Oktober lalu merupakan gerakan untuk menyindir pemerintahan Presiden Jokowi yang dianggap tidak demokrasi. Dalam aksi tersebut mahasiswa melakukan sebuah aksi teatrikal, mereka berharap ada reformasi jilid dua dari pemerintahan. Namun, seperti diketahui saat ini atribut yang mereka gunakan saat aksi itu masih tergantung di Tugu Selamat Datang, Simpang Mall SKA Pekanbaru dan belum ada yang berinisiatif untuk menurunkannya. (Bpc14)