BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Badan Pusat Statistik (Bps) Riau mencatat jenis Makanan Jadi, Minuman, Rokok dan Tembakau pada Oktober 2017 mengalami inflasi sebesar 0,20 persen.Â
Â
“Inflasi 0,20 persen atau terjadi kenaikan indeks dari 141,46 pada September 2017 menjadi 141,74 pada Oktober 2017. Tingkat Inflasi Tahun Kalender sebesar 3,17 persen dan Tingkat Inflasi Tahun ke Tahun atau Year on Year sebesar 4,98 persen,”ujar Kepala BPS Riau, Aden Gultom.Â
Â
Dalam kelompok ini terpantau semua subkelompok mengalami inflasi, yaitu subkelompok tembakau dan minuman beralkohol sebesar 0,43 persen, subkelompok minuman yang tidak beralkohol sebesar 0,13 persen, dan subkelompok makanan jadi sebesar 0,11 persen.Â
Â
“Pada Oktober 2017 kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau menyumbang andil inflasi sebesar 0,04 persen,”sebutnya.Â
Â
Adapun, komoditas yang dominan memberikan sumbangan inflasi antara lain, rokok putih, rokok kretek filter, dan pecel dengan andil masing-masing sebesar 0,01 persen dan sebagainya.(Bpc8/rls)Â