BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bupati Pelalawan M Harris hadir dalam Rapat Koordinasi (Rakor) dengan seluruh kabupaten dan kota di Riau. Rakor itu berlangsung di Gedung Daerah Jalan Diponegoro Pekanbaru, Rabu (27/9/2017).Â
Harris terlihat duduk di deretan kursi paling depan bersebelahan dengan Bupati Rohil Suyatno. Saat tiba di aula Balai Serinit di Gedung Daerah, Harris menyalami dan saling cium pipi dengan beberapa pejabat lain yang hadir dalam Rakor itu. Sebelumnya, pada acara serupa Harris tidak hadir, hanya diwakili oleh bawahannya.Â
Dalam Rakor kali ini, giliran Syamsuar Bupati Siak dan Wardan Bupati Inhil yang tidak hadir. Dari Pemkab Inhil sendiri hanya diwakili oleh Sekdakab yakni Said Syarifuddin. Termasuk dari beberapa daerah di Riau, yang hanya diwakili oleh pejabat lain.
Harris dan Suyatno terlihat berbincang hangat sebelum acara dimulai. Meski beberapa kali Suyatno terlihat mengangkat panggilan telepon. Mereka sama-sama mengenakan kemeja panjang putih seperti peserta Rakor lainnya.
Hari ini, Rabu (27/9/2017) di Balai Serindit, Gedung Daerah Riau akan dilangsungkan Rakor soal peningkatan muturitas SPIP dan kapabilitas APIP, pengawasan pengelolaan dana desa, penandatanganan MoU implementasi Simda perencanaan, dan MoU pembinaan putra dan putri Riau berprestasi untuk mengikuti penerimaan calon anggota Polri. (bpc3)