BERTUAHPOS.COM – Louvre di Paris dinobatkan sebagai museum yang paling banyak dikunjungi di dunia, menurut 2013 Museum Index.
Museum ini didatangi sekitar 9,3 juta pengunjung tahun lalu. Indeks tersebut dirilis bulan ini sebagai bagian dari TEA/AECOM Global Attractions Attendance Report.
Laporan ini merekam eksistensi museum-museum top di Eropa, Amerika Serikat, Kanada dan wilayah Asia-Pasifik. Tahun depan, Meksiko dan Amerika Latin akan dimasukkan dalam kategori ini, menurut AECOM, salah satu organisasi yang berada di belakang pengindeksan ini.
Tahun depan, Meksiko dan Amerika Latin akan dimasukkan dalam kategori museum, menurut rekayasa perusahaan desain AECOM, salah satu organisasi di belakang indeks.
Enam dari dua puluh museum yang berada di posisi teratas pada tahun 2013 berdasarkan indeks ini berada di London. Hasil ini dipengaruhi oleh Olimpiade 2012, yang membawa dorongan minat yang besar bagi wisatawan mancanegara ataupun domestik. Empat museum berasal berasal dari Washington, tiga dari Paris, dua dari New York, dua dari China, dua dari Taiwan dan satu dari kota Vatikan.(merdeka)