BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Miris, hampir sebagian pasar di Pekanbaru tidak menjual cabai dari Sumbar, melainkan kebanyakan para pedagang menjual cabai dari Medan.
Tambah lagi sayur-mayur seperti, brokoli, kol, sawi, dan pucuk katu dari Sumbar juga tidak dimuat di pasar-pasar Pekanbaru, para pedagang sayur di pasar Kodim, Cikpuan, dan Pusat mendatangkan sayur-mayur dari Panam, Pekanbaru.
Baca: Pasca Bencana, Sayur Layu Pedagang Juga ‘Layu
Salah satu pedagang sayur pasar Pusat Pekanbaru mengatakan, komoditas sayur juga ikut-ikutan naik, harga sayur kol biasanya Rp 3 ribu per kg, hari ini harga sayur kol mencapai Rp 7 ribu per kg.
“Sayur dari Sumbar tu nggak ada masuk, jalan masih belum diperbaiki, kalau sayur mahal hari ini, karena pasokan sayur juga terbatas dari agennya,” ujar Nani kepada kru bertuahpos.com, Senin (06/03/2017).
Untuk harga cabai, bawang, dan kentang, tentunya tiap masing-masing daerah berbeda.
Baca: Pasar Induk Terminal: Harga Sayur Naik Dua Kali Lipat
Harga cabai dari Sumbar tergolong mahal dengan harga Rp 30-32 ribu per kg, sedangkan cabai dari Medan hari ini lebih mahal lagi dengan harga Rp 35-36 ribu per kg, untuk harga cabai hijau hari ini murah dari hari biasa, karena pasokan cabai hijau hari ini hanya dari Medan.
Bisa dikatakan untuk saat ini cabai Medan menjadi Primadona di pasar-pasar Pekanbaru.
Penulis : Chaca