BERTUAHPOS.COM (BPC) – Namanya Budi dan Michael Hartono. Taipan ini masuk dalam daftar urutan teratas orang terkaya di Indoensia.
Lembaga nirlaba yang fokus terhadap kemiskinan Oxfam, menyebutkan kekayaan Budi USD25 miliar. Setara dengan aset 40% orang termiskin dari total penduduk Indonesia yang sekira 250 juta orang.
Melihat kondisi ini, ketimpangan antara si miskin dan si kaya di Indonesia kian terasa.
Lembaga itu juga mengeluarkan ada, empat orang terkaya Indonesia lainya, ternyata mengantongi kekayaan setara dengan 100 juta warga miskin. seperti dilansir dari Guardian.
Oxfam menyebut Indonesia adalah salah satu negara dengan ketimpangan si kaya dan si miskin paling parah di dunia. Jumlah miliarder dollarman Indonesia bertambah, dari 1 pada 2002 menjadi 20 orang di 2016.
“Sejak 2000, Indonesia telah mengalami pertumbuhan ekonomi. Walau begitu, manfaat dari pertumbuhan ekonomi tersebut tidak merata. Jutaan penduduk tertinggal di belakang (tetap miskin), khususnya wanita,” kata Oxfam dalam laporannya. (mff)