BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Rabu (8/2/2017), bertempatkan gedung kelas Sekolah Tinggi Pariwisata Riau atau yang disingkat STP Riau Jalan Patimura no.54 Pekanbaru, sebanyak 15 mahasiswa STP Riau jurusan Travel Management mengikuti pembekalan berupa pengarahan dan juga pelepasan mahasiswa yang akan mengikuti magang atau On the Job Training (OJT) II.
Seperti yang disampaikan oleh Afisi Sabri selaku Kepala Jurusan UPW Program Studi Diploma IV Travel Management kepada kru bertuahpos.com, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh pihak kampus kepada mahasiswa sebelum turun ke lapangan untuk mengikuti OJT.
“Untuk saat ini merupakan OJT II, yang mana OJT I sudah diadakan jauh hari di semester awal mahasiswa mengikuti perkuliahan di STP Riau,” ujar Afisi Sabri.
Dalam pembakalan tersebut, mahasiswa STP Riau khususnya jurusan Travel Management diberi pembekalan mengenai OJT II yang tidak jauh berbeda dengan OJT I. Seperti diantaranya, pemberitahuan dalam pelaksaan OJT II tidak ada penempatan ulang ataupun pemulangan mahasiswa. “Dalam hal ini apabila mahasiswa tersebut tidak menyelesaikan OJT II nya hingga usai, maka mahasiswa yang bersangkutan harus mengulang di tahun berikutnya,” ujar Afisi Sabri.
Selain itu dalam kegiatan pelepasan tersebut, Afisi Sabri yang juga aktif di ECTA dan juga APTSI Provinsi Riau menyampaikan, besar keyakinannya terhadap mahasiswa yang akan mengikuti OJT II diberi kesehatan selama enam bulan pelaksanaan.
“Jika membutuhkan informasi dan bantuan akademis, bisa langsung menghubungi managemen kampus ataupun ketua prodi. Sangat tidak dibenarkan bertanya kepada teman. Saya harap seluruh mahasiswa jurusan Travel Management STP Riau bisa menjaga nama baik kampus saat mengikuti OJT II,” tutup Afisi Sabri.
Penulis: Teguh Asrin