BERTUAHPOS.COM (BPC) – PEKANBARU – Jika Anda ingin lebih mengenal Komunitas Kongkow Nulis Pekanbaru, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu apa saja program dan project Kongkow Nulis.
Yang pertama ada Red Campaign, yg merupakan kegiatan mengkampanyekan cinta membaca kepada masyarakat baik itu melalui media online maupun offline.
Â
Yang kedua ada Barter Buku. Yang mana merupakan kegiatan favorite para member kongkow nulis. Kita memiliki teman – teman yang punya segudang buku. Ini kesempatan untuk berbagi ilmu dan bukunya dengan cara saling meminjamkan dalam jangka waktu tertentu.
Â
Yang ketiga ada Kongkow Ngobrolin. Kegiatan ini sendiri merupakan kegiatan kopdar offline rutin yang dilakukan kongkow nulis. Kegiatan ini mengundang pemateri yang bergiat di dunia literasi dan juga Kongkow Ngobrol yang membahas materi diluar dunia literasi untuk memperluas wawasan.
Â
Keempat ada roadshow Kongkow Nulis. Di kegiatan ini kesempatan ini team kongkow nulis akan mengunjungi kegiatan-kegiatan di sekolah maupun kampus untuk berkolaborasi berbagi ilmu, serta saling sharing mengenai dunia litetasi.
Â
Kelima ada program yang namanya one year one book. Merupaka program spesial untuk para member dan volunteer kongkow nulis untuk menghasilkan satu karya buku dalam satu tahun dalam bentuk inkubator bersama mentor yang berpengalaman.
Â
Terakhir ada program talk show on radio. Merupakan kegiatan talkshow di radio untuk bersama mengkampanyekan cinta membaca dan menulis. Selain itu juga diadakan sharing, bedah karya dan ngobrol mengenai buku.
Â
Penulis: Teguh Asrin