BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau Syarifuddin mengakui warga yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS) sangat membutuhkan perahu karet dan pelampung dalam upaya antisipasi bencana banjir.
Dia mengatakan dari empat DAS yang ada di Riau hampir semuanya berpotensi terjadi banjir, hingga harus menenggelamkan rumah warga yang berada di pinggir sungai.
“Seperti pengalaman sebelumnya, warga yang berada di pinggiran sungan sangat kesulitan untuk dilakukan evakuasi. Perahu karet dan penampungan sangat dibutuhkan,” katanya.
Hingga saat ini, Syarifuddin memastikan ketersediaan logistik untuk beberapa daerah di Riau, yang saat ini dilanda banjir, masih aman. Selain dari pemkab masing-masing, Pemprov juga sudah menyalurkan sejumlah bantuan logistik, terutama dilima daerah yang saat ini tengah mengalami banjir.
Ke lima daerah itu diantaranya, Kabputan Kampar, Siak, Pelalawan, Inhu dan Kuansing. Jenis bantuan yang disediakan hingga saat ini variatif, sesuai dengan apa yang dibutuhkan korban bencana. Namun yang paling dominan adalah bantuan logistik.
“Daerah sudah ada bantuannya juga. Kami sifatnya hanya melengkapi. Apa yang kurang akan kita salurkan bantuannya,” ujarnya.
Penulis: Melba