BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Akibat hujan deras yang mengguyur Kota Pekanbaru dan sekitarnya sore ini. Senin (9/5/2016) Sejumlah jalan mengalami macet total bahkan ditutup menggunakan palang kayu akibat air banjir.
Berdasarkan hasil pantauan bertuahpos.com sejumlah jalan yang tergenang banjir yaitu jalan Ir Juanda. Terlihat genangan air hampir mencapai pinggang orang dewasa sekitar pukul 17.12 wib.
Menurut warga sekitar di jalan Ir Juanda, Beny mengatakan genangan air baru saja surut sekitar pukul 19. 20 wib.
“Ada Pantai di jalan Ir Juanda dan cukup lama berlangsung sekitar 2 jam baru surut,” ujar Beny Senin (9/5/2016).
Selain itu jalan Kuantan Raya arah menuju Kuantan Regency dan jalan Bambu Kuning kecamatan Limapuluh kota Pekanbaru. Menurut pengakuan dari warga yang turut melintasi jalan tersebut Ilham mengatakan. Jalur tersebut sembat ditutup menggunakan palang kayu oleh warga sekita.
Sebab genangan air terlalu tinggi dan mustahil di lewati oleh kendaraan roda empat sekali pun.
“Mobil juga gak bisa lewat makanya di tutup. Padahal jalan ini jalan alternatif menuju lintas timur kalau kita dari Pekanbaru kota, “jelas Ilham.
Namun, menurut Ilham dirinya nekat melewati jalur tersebut dan membuka palang  jalan. Pasalnya jalan lintas Timur mengalami macet total dari pasar Sail hingga simpang Jalan Bambu Kuning.
“Dari pada terjebak macet, saya pilih menerjang banjir saja, kebetulan mobil saya agak tinggi dan punya dua gardan,” tambah Ilham.
Selain itu, jalan yang tertutup banjir lainnya adalah jalan HR Soebrantas (jalan Nangka). Titik banjir di depan pasar Cik Puan dan jalan Jen Sudirman tepatnya di depan kantor walikota Pekanbaru
Penulis: nova