BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Penandatangan MoU KUA PPAS yang awalnya akan dilaksanakan pada hari ini, ternyata batal dilakukan oleh DPRD Provinsi Riau. Hal ini dikarenakan masih adanya prosedur atau pembahasan yang masih perlu dilakukan.
Menurut wakil ketua DPRD Riau Sunaryo, mengatakan, penandatanganan MoU KUA PPAS akan dilaksakan pada Selasa (12/10/2015). “Sedangkan APBD Perubahana akan dilakukan pasa senin (19/10/2015) mendatang,” katanya, Senin (12/10/2015).
Untuk hari ini, kata Sunaryo, Badan Anggaran (Banggar) DPRD masih melaksanakan rapat bersama dengan komisi. Pada rapat kali ini, banggar akan mendengarkan masukan komisi terkait hasil pembahasannya dengan
SKPD masing-masing mitra di DPRD.
“MoU KUA PPAS itu kan direncanakan hari ini, namun karena masih ada pembahasan lain maka untuk saat ini ditunda,” katanya lagi.
Sementara itu anggota Banggar DPRD Riau M Adil menambahkan, jika pembahasan belum memenuhi syarat sesuai dengan UU dan aturan berlaku, maka penyetujuan KUA PPAS belum bisa ditandatangani.
“Sekarang ini berapa anggaran dan berapa pendapatan belum jelas. Maka, dari itu kita sedang membahasnya dalam Banggar sekarang ini. Supaya hasilnya sesuai dengan UU dan aturan berlaku nanti,” lanjut politisi Gerindra tersebut.
Namun, tambahnya, jika ada yang berani menyetujui ketika pembahasan belum selesai, maka dirinya akan memprotes untuk menolak hal tersebut. (Iqbal)